
Judul: Martabat Tujuh
No. inv. : 07.07 / CD-FO/02.08
Bahan : Kertas Saeh (Daluang)
Aksara : Jawa Cirebon
Bahasa : Arab
Jml. Halaman : 46 hal.
Deskripsi Naskah
Keadaan naskah rusak, beberapa lembar sudah sobek, dan sebagian tidak dapat dibaca lagi. Naskah ini berukuran 13,8 x 18,8 cm dengan ukuran ruang tulisan 12,5 x 17,7 cm. Jumlah baris per halaman 5 s.d 22 baris, halaman awal 5 baris dan halaman akhir 12 baris. Naskah ini teksnya berbentuk prosa, sebagian teks ditulis dalam bentuk diagram atau skema, tulisan kurang jelas karena terlalu rapat dan hurufnya kecil, ditulis menggunakan pena runcing serta tintanya berwarna hitam dan jarak antarbaris sekitar 0,3-0,5 cm. Naskah yang berasal dari Majalengka ini kemungkinan teksnya disalin oleh dua orang penyalin.
Isi Kandungan Naskah
Naskah yang berjudul martabat Tujuh ini berisi tentang ajaran martabat tujuh, do’a-do’a, dan primbon. Sebagian besar isi kandungan teks naskah adalah ajaran martabat tujuh atau emanasi Tuhan dalam martabat tujuh, yaitu salah satu ajaran tassawuf yang menjelaskan hakikat keberadaan Tuhan. Ketujuh martabat itu adalah martabat ahadiyah, wahdah, wahidiyah, alam arwah,alam misal, alam ajsam, dan martabat alam insan.
Naskah diawali dengan do’a istigfar dan do’a-do’a yang lain selanjutnya dipaparkan ajaran martabat tujuh melalui bagan yang dikombinasikan dengan simbol-simbol berupa garis, diagram, serta teks-teks yang mendukung makna dari simbol-simbol tersebut.